q

Lola Amaria Bikin Film Tentang Kehidupan Jakarta


okezone.com

JAKARTA - Sebagai produser, Lola Amaria menjelaskan bahwa film terbarunya, Sanubari Jakarta digarap dengan profesional.

"Film dibuat dengan kamera 5D, dan perangkat digital, sound dan penggarapan dibuat secara profesional serius sama dengan film lainnya," jelas Lola saat ditemui di Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail (PPHUI), Jalan HR. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (9/4/2012).

Untuk biayanya sendiri, Lola harus merogoh kocek sebesar Rp 50 juta. Film ini merupakan kumpulan dari kisah nyata yang terjadi di Jakarta.

Bersama rekannya yang juga seorang produser, Fira Sofiana, Lola ingin menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk saling menghargai perbedaan.

"Film ini menghargai perbedaan. Bukan hanya menjudge dan mengajarkan sekaligus memberitahukan kepada masyarakat yang belum tahu, karena semua yang diceritakan film ini ada dan terjadi di Jakarta," paparnya.

Dalam filmnya kata Lola, ada beberapa adegan yang harus di sensor. Namun hal itu tidak mengurangi isi cerita yang ditampilkan. Lola berharap filmnya dapat diterima di masyarakat dan lama diputar di bioskop-bioskop di tanah air.

"Film ini sudah lulus sensor dari minggu yang lalu. Dan mulai beredar di bioskop mulai tanggal 12 April 2012. Ada beberapa adegan di sensor. Mudah-mudahan bisa diterima masyarakat dan cukup lama diputar," tandasnya.
http://celebrity.okezone.com
Previous
Next Post »