"Kuat sih ya, Insya Allah lagi ini saja lagi berusaha aja dan sambil belajar. Memang ingin saja berguna buat bangsa, berguna buat rakyat gitu. Ya seenggak-enggaknya dibagian propinsi mana gitu gue bisa mengembangkan," kata Irwansyah saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (19/5/2012).
Bahkan, dirinya rela meninggalkan dunia entertainment jika sudah duduk di bangku pemerintahan. Bintang film Love Is Cinta itu lebih mengutamakan kepentingan rakyat ketimbang sebuah ketenaran.
"Kalau memang gue dikasih kesempatan untuk memimpin suatu daerah atau menjadi kerja di pemerintahan lah gitu untuk mengatur apa pun gue pasti mengutamakan itu karena menyangkut penduduk menyangkut rakyat enggak boleh main-main," tegasnya.
Namun, dirinya menolak jika dikatakan telah jenuh berakting. Dengan terjun ke dunia politik tentunya akan memberikan kesempatan bagi generasi muda.
"Kalau jenuh orang enggak mungkin akan jenuh gitu didepan layar gitu, cuma seiring berjalannya waktu di dunia ini kan berputar banyak generasi baru. Kasih kesempatan buat mereka dan buka lahan buat mereka gitu," tandasnya.
Sumber
ConversionConversion EmoticonEmoticon